Arsenal: Unai Emery Dapat Buat Pemain Top Hengkang

Arsenal: Unai Emery Dapat Buat Pemain Top Hengkang
LONDON, ENGLAND - NOVEMBER 23: Pierre-Emerick Aubameyang of Arsenal talks to Alexandre Lacazette of Arsenal during the Premier League match between Arsenal FC and Southampton FC at Emirates Stadium on November 23, 2019 in London, United Kingdom. (Photo by Shaun Botterill/Getty Images)

Arsenal sedang berada dalam keadaan yang mengkhawatirkan. Tim London Utara itu berada di peringkat kedelapan klasemen sementara Premier League 2019/20. Inkonsistensi mereka membuat The Gunners kembali diragukan untuk finis di posisi empat besar pada akhir musim.

Arsenal sudah menunjukkan performa inkonsisten sejak awal musim. Bernd Leno dan rekan-rekannya memiliki catatan empat kemenangan, enam hasil imbang, dan tiga kekalahan. Tim yang bermarkas di Emirates Stadium itu gagal mendapatkan kemenangan dalam lima pertandingan Premier League terakhir mereka (dengan catatan tiga hasil imbang dan dua kekalahan).

Keadaan ini membuat spekulasi mengenai masa depan Unai Emery semakin meningkat. Manajer asal Spanyol itu sudah sering dianggap tidak cocok untuk menjadi manajer tim tersebut. Emery juga beberapa kali dikabarkan mulai kehilangan kehormatan dari para pemainnya. Manajemen The Gunners juga sudah didesak untuk memecat mantan pelatih utama Sevilla dan Paris Saint-Germain tersebut.

Meskipun manajemen mereka didesak untuk memecat Emery, sang manajer tetap mendapatkan dukungan. Namun, hasil imbang dengan skor 2-2 kontra Southampton semakin meningkatkan tekanan kepada Emery. Pada pertandingan tersebut, tim tuan rumah tertinggal lewat gol Danny Ings dan James Ward-Prowse. Alexandre Lacazette kemudian menyamakan kedudukan pada menit akhir pertandingan.

Menurut laporan dari Daily Mail, manajemen Arsenal sudah mulai merasa khawatir. Manajemen tim tersebut merasa khawatir karena apabila keadaan tidak segera berubah, pemain-pemain bintang mereka dapat meninggalkan Emirates Stadium. Pierre-Emerick Aubameyang dan Lacazette sudah mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak.

Namun kedua pemain itu sedang mempertimbangkan masa depan mereka. Aubameyang dan Lacazette tidak sepi peminat. Kedua penyerang itu berpeluang hengkang apabila mereka tidak dapat finis di posisi empat besar. Apabila Emery tetap bertahan, pemain-pemain lain juga dapat mempertimbangkan masa depan mereka di tim tersebut.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.