Kilas Balik Piala Dunia 2010: Spanyol Masuki Generasi Emas

piala dunia 2010
Spanyol berhasil menjadi juara Piala Dunia 2010

Piala Dunia 2022 akan tiba tahun depan, dan untuk menyambutnya kita akan melakukan kilas balik ke Piala Dunia 2010.

Penentuan tuan rumah

Afrika Selatan menjadi negara yang terpilih untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2010. Untuk menjadi tuan rumah, Afrika Selatan mengalahkan negara lainnya seperti Mesir, Maroko, Afrika Selatan, Libia dan Tunisia.

Hanya ada negara dari benua Afrika yang diperbolehkan untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2010, karena aturan yang diberlakukan oleh FIFA. Namun aturan itu tidak berlaku lama karena pada akhirnya dihapus untuk Piala Dunia 2018.

piala dunia 2010
Turnamen Piala Dunia kali ini berlangsung dengan sangat sukses

Kilas balik Piala Dunia 2010

Piala Dunia 2010 adalah gelaran Piala Dunia ke-19, setelah turnamen ini pertama kali digelar pada tahun 1930. Turnamen ini diselenggarakan di negara Afrika Selatan, mulai dari Juni hingga Juli tahun 2010.

Turnamen Piala Dunia 2010 dimenangkan oleh tim nasional Spanyol, yang tengah berada di masa keemasan mereka saat itu. Di pertandingan final, tim nasional Spanyol berhasil mengalahkan Belanda dengan skor 1-0 melalui babak tambahan.

Dengan prestasi itu, Spanyol menjadi negara Eropa pertama yang berhasil meraih gelar juara Piala Dunia ketika turnamen itu tidak berada di Eropa.

Pada Piala Dunia kali ini, juga ada banyak kejutan yang terjadi. Tim tuan rumah Piala Duni Afrika Selatan harus tersingkir lebih awal di babak penyisihan grup. Tim nasional kuat seperti Italia dan juga Prancis memiliki nasib yang sama, di mana mereka tersingkir di babak penyisihan grup.

Perjalanan tim nasional Spanyol menuju juara Piala Dunia 2010

Tim nasional Spanyol tergabung di Grup H bersama dengan Chile, Swiss dan Honduras. Di pertandingan pertama, Spanyol terkejut dengan permainan luar biasa dari Swiss. Mereka pun harus rela menelan kekalahan dengan skor 0-1.

Tim nasional Spanyol bangkit di pertandingan kedua, ketika mereka menghadapi Honduras. Carles Puyol cs mampu menunjukkan permainan yang lebih baik, dan berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Pada pertandingan ketiga, Spanyol berhadapan dengan Chile. Ini merupakan pertandingan yang berat bagi Spanyol, namun untung saja mereka berhasil meraih kemenangan penting dengan skor 2-1. Dengan hasil ini, Spanyol berada di peringkat pertama grup mereka dan lolos ke babak 16 besar.

Di babak 16 besar, Spanyol bertemu dengan Portugal. Ini menjadi pertarungan yang sengit antara kedua tim. Tim nasional Spanyol akhirnya berhasil muncul sebagai pemenangnya berkat gol tunggal dari David Villa pada menit ke-63.

Andres Iniesta jadi pahlawan Spanyol

piala dunia 2010
Andres Iniesta mencetak gol krusial di babak final melawan Belanda

Spanyol lolos ke babak perempat final, dan kali ini mereka berhadapan dengan Paraguay. David Villa kembali menjadi penyelamat Spanyol di pertandingan ini, setelah gol tunggalnya pada menit ke-83 memastikan kemenangan Spanyol.

Di babak semifinal, tim nasional Spanyol berhadapan dengan Jerman. Pertandingan berjalan dengan sengit, di mana kedua tim memiliki susunan pemain yang sama kuatnya. Namun gol dari Carles Puyol mampu membawa Spanyol untuk mengalahkan Jerman dan lolos ke babak final.

Belanda menjadi lawan tim nasional Spanyol di babak final. Ini pun menjadi pertarungan yang berat untuk tim nasional Spanyol. Belanda menunjukkan performa yang sangat baik meski mereka bukan tim yang menjadui favorit untuk meraih kemenangan. Pada akhirnya gol Andres Iniesta pada babak tambahan menjadi penentu kemenangan Spanyol. Mereka pun berhasil menjadi pemenang turnamen Piala Dunia kali ini.