League of Legends: Kellin Bergabung dengan GenG untuk Peran Support

League of Legends: Kellin Bergabung dengan GenG untuk Peran Support

League of Legends saat ini sedang berada dalam salah satu periode terpadat. Berakhirnya rangkaian kompetisi 2019 memberi kesempatan seluruh tim untuk meningkatkan kekuatan mereka. Terdapat berbagai perpindahan pemain dan pelatih yang mendapatkan sorotan tinggi.

League of Legends (LoL) terus berusaha mengembangkan kompetisi E-Sports mereka. Gim yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Riot Games itu sedang berada dalam periode transfer. Tim dapat mendatangkan pemain dan pelatih baru, atau mengangkat pemain yang sebelumnya berada di tim cadangan. Penentuan keputusan yang tepat dapat menjadi faktor penentu kesuksesan pada musim 2020.

Berbagai turnamen akan diadakan sepanjang 2020 dengan kompetisi Worlds 2020 sebagai puncaknya. Gen.G (Generation Gaming) menjadi salah satu tim yang sedang berusaha untuk membangun mereka. Performa buruk pada musim kompetisi 2019 membuat mereka ingin meningkatkannya pada musim 2020. Tim yang berbasis di Korea Selatan itu finis di peringkat ketujuh pada musim semi dan di peringkat keenam pada musim panas.

Pencapaian mengecewakan itu membuat mereka tidak dapat mengikuti rangkaian kompetisi Worlds 2019. Seperti dilansir dari Dot ESports, Gen.G melakukan langkah rekrutmen pemain dengan mendatangkan Kim ‘Kellin’ Hyeong-gyu. Pemain yang menjalani peran support itu didatangkan dari Jin Air Green Wings. Keputusan tersebut dapat disebut sebagai sesuatu yang mengejutkan.

Jin Air Green Wings menunjukkan performa yang buruk pada musim 2019 dengan catatan satu kemenangan dan 35 kekalahan. Mereka terdegradasi ke liga Challengers Korea pada akhir musim kompetisi tersebut. Kellin menjadi salah satu pemain yang menunjukkan performa yang menjanjikan, namun minimnya pengalaman dari pemain berusia 18 tahun tersebut terlihat jelas.

Bersama dengan Gen.G, Kellin akan mengisi peran support dengan Kim ‘Life’ Jeong-min dan Park ‘Ruler’ Jae-hyuk yang mengisi peran bot lane. Selain itu, Gen.G juga memiliki Kim ‘Rascal’ Kwang-hee di posisi top lane, Kim ‘Clid’ Tae-min dalam posisi jungle, dan Gwak ‘Bdd’ Bo-seong dalam posisi mid lane.

Masuknya susunan pemain yang baru diharapkan dapat membuat Gen.G tampil lebih baik di liga Korea Selatan dan mencapai posisi puncak.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.