SEPAKBOLA

Liverpool: Jurgen Klopp Puji Performa Konsisten Alisson Becker

Liverpool saat ini sedang berada dalam momentum yang positif. Mereka berada di puncak klasemen sementara Premier League. The Reds juga sudah berhasil lolos ke babak 16 besar Champions League. Mereka sering meraih kemenangan meskipun kadang mendapatkan kesulitan menghadapi beberapa pertandingan.

Liverpool mengalami permasalahan di lini pertahanan mereka sepanjang musim. Cedera yang sempat diderita oleh Alisson Becker sempat membuat lini pertahanan mereka kesulitan. Absennya penjaga gawang asal Brasil itu membuatnya digantikan oleh Adrian Lopez dalam beberapa pertandingan. Selain itu mereka juga mengalami permasalahan di posisi bek tengah.

Joel Matip dan Dejan Lovren saat ini absen karena mengalami cedera. The Reds minim opsi di posisi bek tengah. Joe Gomez dan Virgil van Dijk menjadi dua pemain mereka yang dapat bermain pada posisi tersebut. Saat ini mereka akan segera menghadapi rangkaian pertandingan penting dalam kompetisi Premier League dan Club World Cup.

Kedua pemain tersebut juga tampil dalam dua pertandingan terakhir. Joe Gomez masuk menggantikan Dejan Lovren saat The Reds meraih kemenangan 2-0 atas RB Salzburg. Dalam dua pertandingan tersebut, mereka dapat meraih kemenangan tanpa kebobolan gol. Sejauh ini, mereka berhasil mendapatkan tiga laga secara beruntun tanpa kebobolan.

Setelah mendapatkan kemenangan dengan skor 2-0 atas Watford di Anfield, Jurgen Klopp selaku manajer The Reds memberikan pujian terhadap performa penjaga gawangnya, Alisson Becker. Klopp menganggap bahwa Alisson menunjukkan performa yang luar biasa setelah berhasil mengaggalkan beberapa peluang yang diperoleh Watford pada pertandingan tersebut.

“Pertandingan ini bukan menjadi laga yang paling indah tetapi saya tetap sangat puas dengan hasil yang kami raih. Pada tahap seperti ini kami harus menunjukkan semangat juang dan kami menunjukkannya pada pertandingan ini. Kami akan menjalani rangkaian pertandingan yang padat tetapi kami tetap merasa puas. Watford mendapatkan beberapa peluang tetapi kami mampu mengonversi peluang yang kami dapatkan.”

“Cuaca membuat pertandingan cukup rumit untuk kedua tim, tetapi Watford secara khusus mendapatkan bantuan yang signifikan dengan peluang yang mereka ciptakan. Alisson selama 85 menit seperti melakukan pemanasan, tetapi pada sisa waktu ia menunjukkan performa yang luar biasa dan memberikan bantuan yang luar biasa kepada kami,” ujar Jurgen Klopp dalam konferensi pers yang dikutip dari Daily Mirror.

BOLA83

Recent Posts

Permainan Keras, Batanghari Ungguli Merangin 2-0 Di Babak Pertama Sepakbola Porprov Jambi XXIII

Pertandingan kedua cabor sepakbola Porprov Jambi XXII hari Kamis (6/7/2023) di Stadion Tri Lomba Juang…

10 bulan ago

Akhirnya Ada Pemain Timnas Indonesia yang Main di 5 Liga Top Eropa, Kasta Sandy Walsh Lebih Tinggi dari Kylian Mbappe!

AKHIRNYA ada pemain Timnas Indonesia yang main di 5 liga top Eropa. Sosok yang dimaksud…

10 bulan ago

Andre Onana Laris Manis, Inter Pasang Dana Yang Tinggi

Anda dilaporkan bahwa Inter Milan tidak keberatan melepas kiper andalannya, Andre Onana. Namun, klub yang…

10 bulan ago

KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023

Bos Red Bull KTM, Francesco Guidotti tidak bisa lagi menyembunyikan kekecewaannya selesainya meraih output tidak…

10 bulan ago

Nasib Pembalap Nakagami Bertahan di Kelas Premier MotoGP

Takaaki Nakagami akan menghadapi tantangan besar pada musim 2022. Pembalap LCR Honda ini harus mencetak…

10 bulan ago

Pemain Kunci di Skuad Inggris Piala Dunia 2022

Pada artikel kali ini, kita akan melihat tentang pemain kunci di skuad Inggris Piala Dunia…

2 tahun ago