Ousmane Dembele Siap ‘Comeback’ Lawan Inter Milan

Lionel Messi dan Ousmane Dembele

Lionel Messi dan Ousmane Dembele kembali dari cedera. Keduanya masuk dalam skuat Barcelona untuk laga menghadapi Inter Milan di Liga Champions.

Pada laga kedua Grup F Champions League, Barcelona akan menjamu Inter di Camp Nou, Kamis (3/10) pukul 02:00 dini hari WIB. Barca mendapatkan kabar gembira dengan kembalinya kedua pemain andalan mereka, Lionel Messi dan Ousmane Dembele.

Messi mengalami cedera paha saat Barcelona mengalahkan Villarreal 2-1 di Camp Nou pada jornada keenam La Liga Spanyol, Rabu (25/9). Dalam laga tersebut, ia diturunkan sebagai starter untuk kali pertama pada musim ini, namun hanya mampu bermain selama 45 menit.

Messi yang baru pulih dari cedera betis mengalami cedera pada menit ke-30 setelah berduel dengan pemain Villarreal Javi Ontiveros. Pemain berusia 32 tahun itu sempat mendapat perawatan medis, kembali bermain, dan digantikan pada awal babak kedua.

Baca Juga – Hasil Matchday 2 Champions League 2019/20: Spurs Dibantai, Juventus Meyakinkan

Dikutip dari Marca, kamera program televisi El Golazo berhasil menangkap ucapan Messi saat mendapat perawatan medis. Messi berbicara dengan salah satu fisioterapis Barcelona, Lionel Messi hanya bermain satu babak saat Barcelona mengalahkan Villarreal.

Sebelumnya, Messi baru kembali dari cedera betis setelah absen dua bulan.Pemain Terbaik Dunia FIFA 2019 itu pun terpaksa melewatkan tiga laga perdana kompetisi domestik. Dua cedera berbeda membuat Messi baru diturunkan sekali sebagai starter pada musim ini.

Sementara Ousmane Dembele, yang sempat mengalami cedera ringan, juga masuk dalam daftar 20 pemain yang disiapkan pelatih Ernesto Valverde.

Di sisi lain, Barca tidak dapat menurunkan remaja berbakat, Ansu Fati, yang tengah didera cedera lutut. Adapun dua pemain lainnya yang absen yakni, Samuel Umtiti dan Jordi Alba.

Pada laga pertama, Barca hanya bermain imbang 0-0 melawan Borussia Dortmund di Signal Iduna Park.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.