Suns Berikan Kekalahan Perdana Bagi 76ers

Phoenix Suns vs Philadelphia 76ers

Phoenix Suns vs Philadelphia 76ers berakhir dengan kemenangan untuk Suns. Melalui permainan kolektif, Suns mampu memberi kekalahan perdana bagi sang lawan pada musim ini.

Phoenix Suns vs Philadelphia 76ers dihelat di Talking Stick Resort Arena, Senin (4/11) malam waktu setempat dengan 76ers berstatus “satu-satunya tim NBA yang belum kalah pada musim ini”.

Suns sebetulnya tidak diunggulkan untuk bisa menang dalam laga kali ini. Terlebih, catatan sempuran 76ers pada laga kali ini. Namun, pasukan Suns mampu mematahkan anggapan negatif tersebut dengan permainan rapih yang mereka tunjukkan. Dengan permainan apik itu, tim asuhan Monty Williams ini kemudian berhasil keluar sebagai pemenang. Suns menang dengan skor akhir 114-109.

Kunci kemenangan Suns pada pertandingan kali ini tidak lepas dari permainan apik dua pemain guard mereka Devin Booker dan Ricky Rubio. Booker mampu menjadi top skor dalam tim usai mencetak total 40 poin sepanjang pertandingan.

“Saya sudah sering mengatakannya, dia [Booker] adalah pemain basket yang komplet,” ucap pelatih kepala Phoenix Suns, Monty Williams

“Dia kompetitif, tidak takut dengan momen [pemain bintang] saat ini. Dia mampu bermain bagus,” tambahnya.

Tidak ingin ketinggalan dengan Booker, Rubio yang memegang peranan sebagai playmaker juga mampu tampil brilian dengan catatan 21 poin, 7 rebound, dan 10 assist miliknya.

Adapun dari kubu 76ers, Al Horford dan Tobias Harris menjadi dua pemain yang kontribusinya paling menonjol dalam tim. Horford yang dimainkan selama 35 menit mampu mencetak total 32 poin untuk menjadikannya pencetak angka terbanyak dalam skuat 76ers.

Meski begitu, absennya sang bintang, Joel Embiid, membuat permainan tim tamu tidak lagi seimbang. Walhasil dengan kekalahan perdana ini, Philadelphia 76ers memiliki catatan menang-kalah 5-1 dan menempati peringkat kedua klasemen sementara Wilayah Timur.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.