E-SPORTS

DreamHack Open Atlanta: Heroic Keluar Sebagai Juara

DreamHack Open Atlanta 2019 telah berakhir. Rangkaian turnamen E-Sports untuk gim Counter Strike: Global Offensive itu dimenangkan oleh Heroic. Mereka mendapatkan kemenangan telak dengan skor 2-0 atas Sprout. Tim yang berasal dari Denmark itu mendapatkan hadiah dengan total 50 ribu dolar Amerika Serikat.

DreamHack Open Atlanta 2019 dimenangkan dengan meyakinkan oleh Heroic. Mereka mengalahkan Sprout dengan skor 2-0. Pertandingan pertama diadakan dalam peta Train. Heroic menang dengan skor 16-9 dalam pertandingan itu. Sementara pertandingan kedua dalam peta Inferno dimenangkan juga dengan skor 16-10. Kemenangan dalam dua peta itu memastikan bahwa Heroic meraih kemenangan dalam enam peta yang mereka gunakan sepanjang turnamen tersebut.

Dilansir dari Dot Esports, turnamen ini menjadi momen yang memuaskan bagi Casper ‘cadiaN’ Moller. Pemain yang mengandalkan senjata AWP itu mendapatkan rating 1,29 dari enam peta yang dimainkan oleh timnya sepanjang turnamen. CadiaN juga mencatatkan 50 kali keberhasilan mengalahkan lawannya dan hanya dikalahkan sebanyak 16 kali dalam dua pertandingan final.

Selain cadiaN, Heroic memiliki tim yang berisi Patrick ‘es3tag’ Hansen, Martin ‘stavn’ Lund, Johannes ‘b0RUP’ Borup, dengan Marco ‘Snappi’ Pfeiffer sebagai pemimpin (in-game leader) dan Frederik ‘LOMME’ Nielsen. Tim tersebut mendapatkan piala untuk pertama kalinya sejak 2018. Dalam turnamen sebelumnya pada Oktober, mereka finis di peringkat kedua dalam turnamen DreamHack Open Rotterdam 2019.

Keberhasilan mendapatkan gelar juara dalam turnamen di Atlanta memberikan hak kepada Heroic untuk mengikuti DreamHack Masters di masa depan. Kemenangan ini dapat menjadi momen yang digunakan oleh Heroic untuk membangun dasar untuk meraih kesuksesan di masa depan. Mereka dianggap memiliki potensi yang tinggi namun belum dapat meraih kesuksesan di turnamen-turnamen yang lebih besar.

BOLA83

Recent Posts

Permainan Keras, Batanghari Ungguli Merangin 2-0 Di Babak Pertama Sepakbola Porprov Jambi XXIII

Pertandingan kedua cabor sepakbola Porprov Jambi XXII hari Kamis (6/7/2023) di Stadion Tri Lomba Juang…

10 bulan ago

Akhirnya Ada Pemain Timnas Indonesia yang Main di 5 Liga Top Eropa, Kasta Sandy Walsh Lebih Tinggi dari Kylian Mbappe!

AKHIRNYA ada pemain Timnas Indonesia yang main di 5 liga top Eropa. Sosok yang dimaksud…

10 bulan ago

Andre Onana Laris Manis, Inter Pasang Dana Yang Tinggi

Anda dilaporkan bahwa Inter Milan tidak keberatan melepas kiper andalannya, Andre Onana. Namun, klub yang…

10 bulan ago

KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023

Bos Red Bull KTM, Francesco Guidotti tidak bisa lagi menyembunyikan kekecewaannya selesainya meraih output tidak…

10 bulan ago

Nasib Pembalap Nakagami Bertahan di Kelas Premier MotoGP

Takaaki Nakagami akan menghadapi tantangan besar pada musim 2022. Pembalap LCR Honda ini harus mencetak…

10 bulan ago

Pemain Kunci di Skuad Inggris Piala Dunia 2022

Pada artikel kali ini, kita akan melihat tentang pemain kunci di skuad Inggris Piala Dunia…

2 tahun ago